Tips Mendesain Sendiri Apartemen Agar Terlihat Menarik
Griyahome.com
- Ada yang sudah tahu bagaiaman cara mendesain apartemen sendiri? Bagaimana mengatur
ruangan yang ada pada apartemen agar terlihat lebih menarik ? Apartemen yang
biasa dimiliki oleh orang – orang adalah apartemen yang tidak memiliki banyak ruangan
atau memiliki ruangan yang cukup kecil. Nah apabila ada kondisi seperti ini,
pertanyaannya adalah bagaimana cara mendesain sebuah apartemen yang memiliki
ukuran mungil atau kecil dan juga tidak memiliki banyak ruangan untuk menampung
ide kita didalamnya? Tapi ada solusi yang bagus untuk anda jika memiliki
apartemen yang kecil, yaitu dengan menuangkan wana yang terang atau cerah.
Warna terang ini akan dapat membuat apartemen anda terlihat lebih lapang.
Untuk
dapat mendesain sebuah apartemen, ada hal – hal yang perlu anda perhatikan,
seperti :
- Memperhatikan terhadap fungsional ruangan serta furnitur yang ada didalamnya
- Memberikan keunikan atau ciri khas dari konsep desain anda
- Salah satu kekurangan dari apartemen adalah ruang lingkup yang tidak luas, sehingga anda harus pandai – pandai untuk membuat desain yang menarik sehingga penghuninya betah
- Desain interior juga dapat anda praktekkan pada desain anda secara maksimal
Salah
satu cara untuk dapat mendesain apartemen yang membuat orang nyaman ketika
berada didalamnya adalah desain yang unik dan juga eye catching. Hal ini
didukung dengan keberanian membuat apartemen yang menggunakan warna terang.
Melakukan permainan terhadap warna – warna seperti pink, putih, merah, hitam,
abu – abu itu dapat mencerminkan apartemen dengan karakter feminine yang
terpadu dengan maskulin dan manis.
Jika
anda ingin memberikan tema yang kontras, warna, motif dan juga tekstur, maka
warna hitam dapat membantu anda untuk memberikan kesan masukulin terhadap suatu
ruangan. Pemilihan furnitur juga berpengaruh, sebisa mungkin untuk menggunakan
furnitur furnitur yang memiliki ukuran mungil. Karena jika ukurannya cukup
besar, maka akan membuat apartemen anda tampak penuh dan sempit. Contohnya
adalah menggunakan kursi, meja tamu atau meja makan yang ramping.
Jika
anda rasa bermain warna saja kurang cukup, anda bisa menambahkan wall sticker
yang dapat memperindah tatak letak ruangan anda. Seperti menggunakan sticker
tanaman, motif, dan lain sebagainya yang akan membantu anda mempermudah ketika finishing touch.
Tidak ada komentar untuk "Tips Mendesain Sendiri Apartemen Agar Terlihat Menarik"
Posting Komentar