Desain Teras Rumah Minimalis Modern Tampil Unik
Desain teras rumah minimalis
– Rumah adalah tempat yang kita tinggali bersama keluarga sepanjang hari. Oleh
karena itu, rumah menjadi sebuah tempat yang penting kita jaga segala
sesuatunya agar kita bisa nyaman tinggal di sana. Dalam beberapa waktu terakhir
banyak masyarakat kita yang menggemari rumah model minimalis. Artikel-artikel
di internet yang bertema rumah minimalis sangat laku dibaca oleh banyak
pengunjung. Apa sajakah yang perlu diperhatikan saat akan membuat desain teras
rumah minimalis ? Simak terus artikel ini untuk mendapatkan inspirasi.
Teras rumah berhias lampu-lampu
yang indah.
Rumah
minimalis maksudnya adalah rumah yang tidak mempergunakan banyak perabotan.
Perabotan seperti meja dan kursi hanya sesuai keperluan saja. Akan tetapi
walaupun sederhana, rumah minimalis ini terlihat sangat bagus dan elegan. Rumah
terkesan rapi dan simpel. Salah satu hal yang harus diperhatikan dalam
membangun dan mendesain rumah minimalis adalah bagian teras. Teras rumah
minimalis bisa menjadi pilihan bagi penghuni yang menginginkan teras rumahnya
terlihat bagus dan elegan. Salah satu bagian rumah yang dapat mempercantik
tampilan rumah yaitu lampu. Penggunaan lampu pada teras dapat menciptakan
atmosfir tersendiri dalam suatu ruang.
Teras Depan Rumah Minimalis
Teras
rumah adalah “wajah” dari rumah kita. Sebagus apapun rumah kita tetapi jika
desain bangunan teras tidak bagus atau tidak selaras dengan rumah kita maka
rumah tidak akan terlihat bagus dipandang. Ya, ini karena teras terletak di
bagian depan rumah. Setiap orang yang melihat sebuah rumah tidak akan
melewatkan tatapannya dari teras rumah tersebut.
Bentuk Teras Rumah Minimalis
Dalam
mendesain teras rumah minimalis yang harus diperhatikan adalah keselarasan
bentuk rumah dengan teras yang akan kita buat. Tentu tidak ada standar khusus
yang mengatur masalah ini. Selaras atau tidak sebuah rumah dengan terasnya bisa
menggunakan rasa estetika kita. Misalnya proporsi ukuran teras dan rumah, warna
teras tersebut, bentuk teras, dan perabotan yang akan kita letakkan di dalam
teras rumah. Sekali lagi pemilihan hal-hal tersebut hanya berdasar rasa
keindahan yang kita miliki.
Model Teras Depan Rumah Minimalis
Selain
itu, kita juga harus mempertimbangkan fungsi teras rumah minimalis yang akan
kita bangun. Maksudnya, desain teras rumah harus sesuai kebutuhan kita.
Misalnya teras tersebut hanya difungsikan sebagai teras saja, tempat bersantai,
atau bahkan bisa berfungsi menjadi ruang tamu mini. Jika penghuni rumah
mempunyai anak yang masih kecil, teras juga bisa difungsikan sebagai arena
bermain anak. Desain teras tersebut tentu harus mempertimbangkan keamanan
bermain si anak. Kesimpulannya, desain teras harus mempertimbangkan fungsi dari
teras itu sendiri.
Warna Atau Cat Teras Rumah
Minimalis
Salah
satu hal yang tidak boleh kita lalaikan dalam membangun teras adalah warna atau
cat. Perpaduan warna teras harus sesuai dengan warna tembok dan lantai rumah.
Penggunaan batu-batu alam bisa juga digunakan untuk mempercantik tampilan teras
rumah minimalis. Warna yang digunakan untuk lantai biasanya adalah warna-warna
gelap seperti hitam, abu-abu, coklat, dan warna gelap lainnya.
Teras rumah minimalis nan artistik.
Rumah
minimalis bisa juga menggunakan keramik lebar yang dikombinasikan dengan warna
krem ditambah sedikit warna abu-abu. Warna abu-abu bisa kita kreasikan dari
bebatuan alam yang kita tempelkan di dinding. Sehingga akan ada ornamen yang
tidak hanya berasal dari cat saja. Bentuk rumah bisa disesuaikan dengan
imajinasi kita dan agar terkesan artistik.
Teras rumah minimalis klasik
Bagian
lantainya bisa kita gunakan lantai yang agak kasar sehingga tidak licin ketika
basah atau terguyur hujan. Warna lantai bisa kita sesuaikan dengan warna dinding
dan lantai rumah. Selain itu, pot bunga dan tanaman hias bisa kita letakkan di
teras rumah kita. Terutama jika teras kita fungsikan untuk tempat bersantai.
Tanaman hijau di teras rumah akan memberi kesejukan dan kesehatan bagi
penghuninya. Langkah selanjutnya adalah memilih perabotan yang sesuai untuk
teras. Sesuai yang dimaksud adalah dari sisi ukuran dan warna perabotan
tersebut.
Teras rumah dengan Lukisan 3
Dimensi.
Kreasi
lain bisa juga kita ciptakan. Misalnya menambah ornamen lain seperti lukisan 3
dimensi pada lantai teras dirumah anda. Tentunya ini akan menambah keunikan
rumah anda. Banyak hal lain lagi yang
bisa kita ciptakan dan kreasikan sesuai dengan imajinasi kita.
Semoga
artikel Desain Teras Rumah Minimalis Modern Tampil Unik diatas dapat memberi
manfaat dan inspirasi kepada anda semua para pembaca setia griyahome.com.
Tidak ada komentar untuk "Desain Teras Rumah Minimalis Modern Tampil Unik"
Posting Komentar